Ahlan Wasahlan

Assalamu'alaikum Warohmatullohi Wabarokatuhu
!!!SELAMAT DATANG!!!
"Tuhan Selalu Memberikan yang Terbaik untuk Hamba-Nya."


Thursday, July 18, 2024

Pengembangan Bakat Minat Santri MTs Nurul Huda Sukaraja




Madrasah sebagai lembaga yang memberikan layanan pendidikan untuk peserta didik, harus mengembangkan bakat dan minat peserta didik sebagai bekal untuk masa depan peserta didik itu sendiri. Pengembangan bakat dan minat ini menjadi wajib karena peserta didik merupakan generasi penerus bangsa yang harus dipersiapkan, dibina, dan dididik dengan baik agar mampu menjadi penerus yang mempuni dalam kepribadian, pengetahuan, dan keterampilan. Madrasah dapat memaksimalkan bakat dan minat peserta didiknya dengan menyelenggarakan program pengembangan bakat, program pembinaan prestasi, ekstrakurikuler, maupun program lainnya yang mendukung pengembangan bakat dan minat peserta didik.

Program ini akan menjadi wadah bagi peserta didik untuk mengembangkan bakat, minat, kemampuan, dan potensi diri yang dimilikinya, sehingga peserta didik memiliki acuan dalam menentukan peminatan atau jurusan ketika akan melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi, bahkan dalam pengambilan keputusan untuk menentukan profesi yang akan digelutinya. 

Oleh karena itu, madrasah harus jeli dalam menyalurkan hobi sesuai bakat dan minat peserta didik. Madrasah harus memberikan pendampingan kepada peserta didik dalam menentukan pilihan program pengembangan bakat yang akan diikuti, jangan hanya asal-asalan karena mengikuti teman, atau karena untuk memperoleh banyak teman, atau karena kepopuleran bidang kegiatan, atau mungkin juga karena tuntutan orang tua. Program yang dipilih harus diusahakan benar-benar sesuai dengan bakat dan minat peserta didik.

MTs Nurul Huda Sukaraja telah menyediakan berbagai macam program pengembangan bakat untuk peserta didiknya, baik di bidang akademik/sains, olahraga, seni dan budaya, kepemudaan/ keorganiasian, antara lain meliputi Tenis Meja, Bulu Tangkis, Marching Band, Futsal, Sains Matematika, Sains IPA, Sains IPS, Volly Ball, Qiro'atul Qur'an, Pidato Bahasa Inggris, Pidato Bahasa Arab, Pidato Bahasa Indonesia, Tari Kreasi, Seni Hadroh, Kaligrafi, dan Pramuka.

Melalui program pengembangan bakat ini diharapkan peserta didik dapat menyadari dan mengenali potensi dirinya dengan baik, sehingga lulusan MTs Nurul Huda Sukaraja memiliki modal dan jalan yang bagus untuk meniti masa depan bahagia.


No comments: