Hari ini, Sabtu, 11/05, di halaman SMK Pondok Pesantren Nurul Huda Sukaraja dilaksanakan kegiatan Muwada'ah Santri Kelas XII. Muwada'ah merupakan agenda tahunan yang dilaksanakan sebagai akhir dari rangkaian kegiatan pembelajaran bagi para santri di SMK Pondok Pesantren Nurul Huda Sukaraja.
Kegiatan dihadiri oleh santri kelas XII, orang tua/wali santri, segenap civitas akademika SMK Pondok Pesantren Nurul Huda Sukaraja, Pengurus Yayasan Pondok Pesantren Nurul Huda Sukaraja, kepala sekolah/madrasah se-Yayasan Pondok Pesantren Nurul Huda Sukaraja, Pengasuh Asrama SMK Putra dan Putri. Kegiatan ini dihadiri langsung oleh K.H. Affandi selaku Ketua Badan Pembina Yayasan Pondok Pesantren Nurul Huda Sukaraja.
Muwada'ah secara harfiah berarti pamitan, dalam kegiatan tersebut Ust. Firli Saputra, S.Pd. selaku kepala sekolah menyerahkan kembali para santri yang telah dididik selama tiga tahun kepada orang tua/wali santri. Selanjutnya, penyerahan tersebut diterima oleh orang/tua wali santri yang diwakili oleh Bpk. Jamjuri, M.Pd.I. yang juga merupakan lulusan SMK Pondok Pesantren Nurul Huda Sukaraja Tahun 1999. Sambutan Ketua Yayasan diwakili oleh Ust. Mukhamad Fathoni, M.Pd.I. selaku Sekretaris Yayasan yang berpesan agar para lulusan dalam menghadapi era society 5.0 dengan jujur, sungguh-sungguh, jangan tinggalkan shalat, dan jangan nakal.
Dalam nasehatnya beliau KH. Affandi menyampaikan bahwa para santri adalah anak-anak beliau. Para santri agar terus melanjutkan dalam menuntut ilmu. Untuk melanjutkan pendidikan di jengang perguruang tinggi di Yayasan Pondok Pesantren Nurul Huda Sukaraja telah ada Universitas Nurul Huda dengan program studi:
1. Pendidikan Agama Islam
2. Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
3. Pendidikan Fisika
4. Pendidikan Ekonomi
5. Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
6. Pendidikan Bahasa Inggris
7. Pendidikan Teknologi Informasi
8. Sains Pertanian
9. Matematika
10. Informatika
Dalam menuntut ilmu itu harus mau: diam, mendengarkan, memahami, menghafalkan, mengamalkan, dan mengajarkannya.
No comments:
Post a Comment